Verifikasi Paypal Dengan Kartu Jenius (E-Card)
Sebelum verifikasi rekening paypal kamu dengan kartu e-Card Jenius , Kamu harus isi saldo terlebih dahulu di e-Card Jeniusmu. Langsung aja buka aplikasi Jenius di handphone kamu, masuk ke menu Card, Lalu klik e-Card, kemudian Top Up
Masukkan jumlah Top Up, isi saja 40.121 ya guys..kemudian klik lanjut, Lalu klik Top Up kartu, dan Saldo kamu berhasil di tambahkan sebanyak 40.121.
Untuk keperluan verifikasi, pihak paypal akan memotong dari rekening e-card jeniusmu sekitar USD 1,95 (Dalam kurs rupiah sekitar Rp 28.902). Pastikan saldo di e-card jeniusmu cukup ya,. Jangan khawatir, nantinya saldo yang terpotong akan dikembalikan 2 hari kemudian oleh pihak paypal.
Cara verifikasi rekening paypal
Buka paypal.com di browser kamu lalu Login
Klik menu wallet, kemudian klik Link a Card
Isi Credit card number, Card type otomatis terisi, lalu isi expirated date, kemudian kode cvv 3 digit, next klik Link Card
Sampai disini kamu telah menghubungkan e-Card kamu di akun paypal
Kemudian konfirmasi kartumu dengan mengklik confirm your card
Lalu klik Enter the code to confirm your card
Di aplikasi jenius kamu, buka Card > Masuk ke e-Card > kemudian masuk ke menu Transaksi. Disini kamu akan menemukan 4 digit kode setelah huruf PP. 4 digit kode ini yang akan dimasukan ke dalam kode verifikasi paypalnya. Setelah itu klik Confirm..
Dan selamat, akun paypal kamu telah terkonfirmasi
Silahkan lihat notifikasi (tanda lonceng) yang muncul diatas lalu klik verify your card. Maka otomatis akun paypal kamu telah terverifikasi..
0 Response to "Verifikasi Paypal Dengan Kartu Jenius (E-Card)"
Post a Comment